Cara Instal Windows di SSD Baru dan Kloning Windows

Cara instal windows di ssd baru
Cara instal windows di ssd baru

Cara instal windows di ssd baru. Mungkin diantara temen-temen ada yang baru beli SSD baru. SSD memang sedang menjadi tren untuk perakitan komputer. Nah bagi temen-temen yang masih bingung cara instal SSD serta cara install windows di SSD bisa simak artikel ini sampai habis.

Seperti yang sudah admin bilang diatas bahwa SSD kini menjadi tren dalam merakit komputer. Banyak orang mungkin juga temen-temen yang kepingin di komputernya terpasang SSD ini. Wajar si mengingat performa kecepatan yang ditawarkan SSD bisa 10 kali lipat kecepatan hardisk.

Bayangin aja hardisk yang ada di pasaran umumnya hanya 7200 rpm hanya sekitar 120 MBps untuk kecepatan copy atau write nya. Bandingkan dengan SSD Sata III aja yang bisa sampai 550 MBps untuk kecepatan write atau copy nya, apalagi NVME gen-4 yang bisa sampai 5000MBps. Gimana gak kepingin punya coba.

Apalagi SSD sekarang sudah mulai murah, hanya dengan harga 300 ribuan kalian sudah bisa mendapatkan SSD Sata dengan kapasitas mulai 120an GB. Sudah lebih dari cukup untuk hanya sekedar memasang atau install windows atau OS aja, sisanya kasih di hardisk lah.

Oleh karena itu banyak orang yang menggunakan SSD untuk menginstal windows saja, sedangkan data-data lain masih menggunakan hardisk, namun ada juga yang udah full aja pakai SSD. Nah untuk cara pasang dan install windowsnya dibawah ini.

Cara Install Windows 10 di SS Baru

Memasang SSD di Komputer

Anggap temen-temen udah punya atau udah beli SSD. Langkah selanjutnya tentu memasang dahulu SSD tersebut ke sistem komputer kita. Disini akan ada 2 contoh SSD yang akan digunakan yaitu bisa SSD Sata dan juga NVME.

Memasang SSD Sata

Untuk memasang SSD sata siapkan terlebih dahulu Obeng dan baut, cukup obeng yang sedang aja. 

Pastika komputer kalian tidak terhubung dengan listrik, kemudian buka penutup casing. Cari braket SSD atau tempat memasang SSD. Untuk casing model baru biasanya ada slot untuk meletakkan SSD. Sedangkan untuk casing lawas bisa kalian pasang di tempat hardisk.

Jika kalian bingung dimana tempatnya bisa mencari di buku panduan casing sobat, jika kesulitan mungkin bisa mencontoh gambar di bawah ini.

Cara memasang SSD
Cara memasang SSD

Setelah menemukan silahkan baut SSD ke casing tersebut kemudian pasang dulu kabel power dari power suply ke SSD yang biasanya dipakai di hardisk. Setelah itu pasang juga kabel sata di SSD lalu sambungkan ke port sata yang ada di motherboard.

Memasang SSD NVME 

Berbeda dengan pemasangan SSD sata, pemasangan SSD NVME dilakukan di motherboard. Oleh karena itu pastikan dahulu apakah motherboard kalian sudah support slot NVME atau belum. Bisa di cek di buku panduan atau langsung ke website motherboard untuk melihat apakah motherboard kalian sudah support NVME atau belum.

Cara memasang NVME
Cara memasang NVME

Pemasangan NVME sangat mudah, cari dimana slot NVME. Biasanya ada dibawah prosesor. Jika ragu bisa cek buku panduan. Jika ada heatsink penutup lepaskan dulu lalu pasang NVME setelah itu di baut lagi, sudah deh selesai.

Cara instal windows 10 di SSD

Jika SSD sudah terpasang saatnya kita menginstall windows. Siapkan flasdisk untuk bootable windows, jika belum bisa kalian bisa belajar di sini.

Setelah itu tancapkan flashdisk ke port USB kemudian nyalakan komputer. Langsung masuk ke BIOS, bisa tekan ESC, atau F2, F9, F10, F11 tergantung motherboard kalian.

Setelah masuk BIOS pilih advanced mode atau jika masih BIOS lawas langsung masuk tab BOOT, atur boot priority atau ada juga yang first boot atau ada juga yang boot option #1 menjadi flashdisk kalian atau USB drive. Jika sudah tekan F10 atau ke tab exit untuk melakukan save & exit BIOS.

Komputer kalian akan restart dan masuk ke tahap install windows. Tinggal atur bahasa ke English atau Indonesia klik next dan kemudian klik install now. 

Klik I don’t have activation key lalu pilih Windows 10 pro dan centang I accept the licence term setelah itu klik next.

Untuk penginstalan default plih Custom: Install Windows only (advanced) setelah itu kalian gak perlu bikin partisi karena SSD kalian kan memang digunakan untuk sistem aja toh. Selanjutnya tekan next dan tunggu sampai instal ulang selesai.

Komputer akan restart setelah instalasi kemudian cabut flashdisk kalian.

Kemudian pilih Use Express Settings setelah itu tinggal kalian atur region, pilih region atau negara. Pilih Indonesia lalu klik yes. Setelah itu untuk Format layout keyboard pilih US kemudian isi nama temen-temen sebagai pengguna. 

Selanjutnya kalau ingin windowsnya di password silahkan bisa diisi, jika tidak langsung next. Langkah terakhir klik accept dan yes.

Cara kloning windows ke SSD

Nah jika kalian baru mau pakai SSD dan sudah terinstal windows di hardisk lama kalian. Kalian bisa kok melakukan kloning OS dari hardisk ke SSD dengan software gratis.

Ada beberapa keuntungan melakukan kloning atau migrasi windows dari HDD ke SSD

  • Tidak perlu lagi install ulang windows dan berbagai software yang sudah di install
  • Lisensi OS tidak akan hilang
  • Struktur file-file partisi dan segala macem masih akan tetap sama
  • Tidak perlu lagi install driver

Peralatan yang dibutuhkan untuk kloning windows

  • HDD enclosure dan USB (jika kalian kloning windows di laptop dan laptop kalian hanya support 1 penyimpanan
  • Software untuk cloning windows

Software gratis untuk kloning windows

  • EASEUS To Do Backup Free
  • Macrium Reflect 7 Free
  • Aomei Backupper Free

Cara melakukan kloning Windows ke SSD

Pertama unduh dan install salah satu dari software diatas. Kali ini kita akan pakai EASEUS To Do Backup Free. Setelah itu buka software tersebut.

 

Cara melakukan kloning Windows ke SSD
Pilih Clone

Di tab bagian kiri pilih tab Clone, kemudian pilih drive yang mau di clone, pilih aja drive C. Selanjutnya klik next.

Cara melakukan kloning Windows ke SSD
Pilih drive C untuk di kloning

Setelah itu pilih destinasi atau tempat kloning, pilih SSD kalian. Disini admin mencontohkan menggunakan SSD ekternal menggunakan HDD enclosure. 

Cara melakukan kloning Windows ke SSD
Pilih drive untuk tempat kloning

 

Setelah itu klik proceed dan tunggu sampai proses instalasi selesai.

Untuk software lainnya kurang lebih caranya sama. Cari option untuk Clone kemudian pilih drive yang mau di clone dan kemudia pilih drive tempat kloning windows diletakkan.

Nah demikian pembahasan mengenai cara instal windows di ssd baru mulai dari pemasangan sampai install windows bahkan kloning windows. Tinggal kalian mau pilih yang mana, monggo kawan-kawan. Semoga pembahasan kali ini dapat bermanfaat. Selamat mencoba

Baca juga :

Cara Instal Ulang Windows 10 Tanpa CD dan Flashdisk

Cara Instal Windows di SSD Baru dan Kloning Windows

Cara Instal Laptop Asus X441N dengan Flashdisk

Panduan instal ulang windows 10 dengan dvd

Cara instal windows 10 di pc dengan flashdisk

Leave a Reply