PC Gaming Murah 1 Jutaan Sudah Pakai SSD

PC 1 Jutaan

PC Gaming Murah 1 Jutaan Pakai SSD – Kalian pasti sedang mencari komputer murah 1 jutaan, untuk kebutuhan sekarang ini, untuk keperluan belajar, dan juga kadang untuk gaming tipis-tipis. Sekarang itu perkembangan teknologi semakin cepat dan juga harga lagi mahal-mahalnya pasti membuat kita mengasah otak untuk mencoba cara merakit pc gaming murah 1 jutaan.

Kali ini Sinau PC akan memberikan kalian rekomendasi rakit pc gaming murah 1 jutaan yang bisa kalian pakai. Nah salah satunya admin berikan pc murah 1 jutaan yang udah pakai SSD. Bayangkan dengan harga 1 jutaan ini kalian udah dapat penyimpanan SSD yang lagi trend sekarang ini. 

Pastinya pemakaian SSD ini akan membuat pc gaming 1 juta kita kali ini jadi lebih kencang dan gak ketinggalan zaman walaupun spek pc gaming murah 1 jutaan kita ini masih menggunakan komponen-komponen lawas nan bekas.

Tak hanya itu temen-temen, rakitan pc gaming 1 jutaan dan juga pc gaming murah 1 jutaan fullset juga ada loh. Jadi langsung saja kita menuju ke topik pembahasan.

Rakit PC 1 Jutaan

Rakit PC 1 Jutaan
Rakit PC 1 Jutaan

Di tahun 2023 ini saat harga komponen pc udah turun jadi pas banget buat kalian yang ingin merakit pc semurah mungkin. Dihalaman 2 nanti kalian bisa baca kalau 2 tahun yang lalu pc rakitan 1 jutaan masih dapat prosesor Intel core 2 duo. Nah, di tahun 2023 ini kalian bisa dapat spek yang lebih tinggi loh, penasaran?

Intel Core i3 3240

Kabar baik di tahun 2023 ini prosesor Intel core i3 3240 sekarang harganya udah dibawah 100 ribu membuat prosesor dengan 2 core 4 thread ini kita pilih untuk jadi prosesor rakitan pc 1 jutaan kali ini. Link pembeliannya ada dibawah ini:

https://tokopedia.link/BOmEK0RIRAb

dan untuk cpu coolernya kalian bisa pasangkan stock cooler intel bawaan saja, harganya murah hanya 30 ribuan aja.

https://tokopedia.link/beC5kMBKRAb

Varro H61 Plus

Motherboard dengan brand baru seperti ini sepertinya sudah lumrah kita temui untuk part-part PC lama jadul seperti motherboard chipset H61 dengan socket LGA 1155. Ada banyak brand baru seperti Varro. Buldozer, Vurion, Kaizen dll. Tentunya ini bisa jadi opsi lain bagi yang mau rakit pc gen lama seperti ini. Harga motherboard ini hanya 300 ribuan aja kok.

https://tokopedia.link/ztl6tKdJRAb

Hynix DDR3 Longdimm

Ram yang akan kita pakai 1 keping saja dengan kapasitas 8GB untuk lebih menghemat budget. Harga dari ram DDR3 ini juga murah banget sekarang, hanya 1 jutaan saja.

https://tokopedia.link/3hB46oqJRAb

Cube Gaming Blig + PSU

Untuk casingnya juga kita bisa beli baru yang sudah include PSU 500W didalamnya. Harga casing Cube gaminng blig ini hanya 300 ribuan saja. Untuk kualitas PSU yang didapat sebenarnya alakadarnya dimana kapasitas realnya paling hanya sekitar 200an watt. Namun karena budget hanya 1 jutaan saja ya kita pakai ini saja, sebenarnya kalian juga bisa beli PSU 80plus yang second.

Kalau kalian ingin upgrade VGA nanti wajib hukumnya kalian pakai PSU yang bagus.

https://tokopedia.link/oLLrxnLJRAb

Teamgroup SSD GX2

Untuk SSD yang kita pakai masih SSD sata dari Teamgroup dengan kapasitas 256GB, harganya juga murah hanya 200 ribuan saja.

https://tokopedia.link/ZTuruyYJRAb

Nah untuk pc rakitan 1 jutaan ini kita tidak memakai GPU diskret, kalian bisa manfaatkan IGPU INtel UHD dari prosesor Intel Core i3. Walaupun kurang begitu nyaman untuk bermain game setidaknya kalian bisa tabung sisa budgetnya untuk beli PSU yang bagus atau tabung lagi untuk segera upgrade ke CPU generasi yang terbaru.

Baca juga:

PC Gaming Murah 2 Jutaan

PC harga 3 jutaan

Oh iya untuk total rakitan PC 1 jutaan ini adalah sekitar 1.2 jutaan saja loh. Kalau kalian tertarik utnuk membaca rakitan PC 1 jutaan tahun kemarin kalina bisa baca halaman kedua.

Leave a Reply